Murianews, Kudus – Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran PT Aneka Tambang Tbk atau biasa disebut emas Antam melejit hari ini, Kamis (20/6/2024). Selisih harganya pun terpahut tinggi mencapai Rp 6.000 tiap gramnya dibandingkan hari kemarin.
Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp 1.355.000. Harga emas Antam itu naik Rp 6.000 dari harga yang dicetak pada Rabu (19/6) yang berada di level Rp 1.349.000 per gram.
Sedangkan harga buyback emas Antam berada di level Rp 1.233.000 per gram. Harga tersebut juga naik Rp 6.000 jika dibandingkan dengan harga buyback pada Rabu (19/6) yang ada di Rp 1.227.000 per gram.
Sementara dari laman resmi Pegadaian, harga emas Antam dan UBS hari ini juga kompak naik. Harga Antam hari ini di Pegadaian ukuran terkecil 0,5 gram dijual Rp 744.000.
Harga tersebut naik Rp 4.000 dibandingkan hari sebelumnya, Rabu (19/6/2024). Sementara, harga emas batangan hari ini UBS ukuran terkecil 0,5 gram di Pegadaian Rp 725.000, naik Rp 5.000 dibandingkan hari sebelumnya.
Harga emas Antam 1 gram di Pegadaian hari ini Rp 1.383.000, naik Rp 7.000 dibandingkan hari sebelumnya.
Baik Logam Mulia ataupun Pegadaian menjual logam mulia Antam dengan beberapa ukuran berat. Berat paling kecil adalah 0,5 gram dan berat paling besar adalah 1.000 gram.
Lantas, bagaimana detail harga emas sekarang untuk Antam di gerai Logam Mulia dan Pegadaian? Berikut daftar lengkapnya:




