Murianews, Jakarta – Harga emas batangan cetakan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali naik, Jumat (1/2025). Hanya saja, baik Logam Mulia ataupun Pegadaian kenaikannya sangat tipis.
Melansir dari laman Logam Mulia, harga antam naik tipis sebesar Rp 1.000 per gram dari Rp 1.607.000 per gram menjadi Rp1.608.000 per gram.
Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan turut naik, yakni Rp 1.456.000 per gram.
Hal serupa juga terjadi di Pegadaian. Harga Antam dengan ukuran 0,5 gram juga terpantau naik tipis dan dibanderol dengan harga Rp 876.000.
Harga emas Antam di Pegadaian tersebut naik Rp 1.000 hari ini.
Begitupun, untuk harga emas Antam 1 gram juga naik tipis dan dihargai Rp 1.648.000. Harga emas Antam tersebut naik Rp 1.000 dari Kamis, 23 Januari 2025.
Kenaikan juga terjadi untuk harga emas UBS di Pegadaian. Emas UBS saat ini dijual dengan harga Rp 854.000 untuk ukuran 0,5 gram.
Harga emas di Pegadaian untuk jenis UBS tersebut naik Rp 2.000 dari Kamis, 23 Januari 2025.
Harga emas...
- 1
- 2




