Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Dipo Print, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah pernah mendapatkan pesanan kaus dari istri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Iriana. Jumlah pesanannya mencapai 400 pcs.

Owner Dipo Print, Tauchid Hidayat mengatakan, pesanan tersebut datang dari Iriana Jokowi pada akhir September 2023. Pesanan tersebut untuk kaus sablon reuni SMA 3 Surakarta.

”Pesanan datang lewat teman saya yang kerja di Solo. Teman saya juga se-angkatan dengan Bu Iriana. Kausnya digunakan untuk acara reuni SMA 3 Surakarta,” katanya, Kamis (26/10/2023).

Tauchid menunjukkan foto kaus tersebut. Kaos bewarna hitam, di bagian belakang tertera 40th Aniversary 83. Sedangkan di bagian depan tertera angka C83.

Tauchid menjelaskan, harga per pcs kaus tersebut yakni Rp67 ribu sampai Rp87 ribu. Harganya bergantung dengan ukuran kaos.

Dirinya mengaku senang mendapatkan pesanan dari istri Joko Widodo itu. Dirinya berharap pesanan sablon kaus di tempatnya semakin laris.

”Ke depannya ya semakin laris pesanan sablonnya dan dapat memberikan pelayanan yang maksimal ke pelanggan,” imbuhnya.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler